-->

7 Situs Untuk Belajar Mengetik 10 Jari

Perkembangan teknologi yang semakin canggih memaksa kita untuk bisa mengikuti hal-hal baru yang terjadi hingga saat ini. Bukan hanya orang dewasa, hal ini juga terjadi pada anak-anak. Jika kamu memiliki seorang anak atau adik kecil, sebaiknya kamu latih mereka untuk menggunakan teknologi ke arah yang lebih baik. Seperti contohnya cara berikut ini:

Kali ini MayzaID akan membahas beragam situs terbaik yang bisa digunakan anak-anak untuk melatih keterampilan mereka dalam mengetik 10 jari. Sebenarnya untuk mengetik 10 jari itu cukup mudah, yang diperlukan sebenarnya adalah hafalan otak anda untuk menghafal letak jari dan letak huruf-huruf, nah lebih mudah lagi karena sekarang ada banyak sekali situs-situs yang dapat anda gunakan sebagai tempat untuk mempelajari bagaimana caranya mengetik 10 jari.

1. typing.com
Selanjutnya ada typing.com di dalam situs ini kalian bisa memilih jenis huruf apa yang kalian pelajari dalam mengetik.Berbeda dengan 10fastfingers di sini kalian di beri petunjuk jari mana yang digunakan untuk mengetik kata tersebut.Terdapat banyak pilihan seperti hurf j dan f, u dan r , dan masih banyak lagi. Kalian juga bisa memilih jenis lever yang kalian inginkan.

2. typeonline.co.uk
Berikutnya adalah typeonline.co.uk. Mungkin pada yang belum tahu situs yang satu ini karena
jarang tapi itu bukan masalah karena saya di sini akan memberitahu. Di situs ini ada beberapa pilihan latihan-latihan kecil untuk mengetik. Untuk petunjuk jarinya ada tapi  bagi orang indonesia yang tidak paham akan bahasa inggris mungkin akan sedikit sulit untuk mengerti.

3. typingtutor-online.com
di situs ini  agak sama dengan yang ada di situs typing.com tapi, ada sedikit perbedaan di bahasa dan petunjuk. Di typing.com tidak di beritahu jenis huruf tersebut di bagian mana sedangkan di sini di beritahu yang mana itu termasuk ke dalam home row , upper row dan bottom row. Perbedaan yang lain adalah petunjuk jari yang harus di gunakan tidak langsung di beritahu melainkan di arahkan ke link lain untuk memberi petunjuk. Tapi, kebanyakan dari itu sama semua.

4. tipp10.com
Situs yang satu ini mungkin adalah situs yang agak lengkap. Selain menyediakan dalam bentuk online tipp10.com juga menyediakan software yang dapat di unduh sehingga yang tidak punya koneksi dan ingin belajar di rumahnya mungkin bisa menjadi solusi. Kembali lagi membahas situs ini, situs ini memang menyediakan petunjuk tangan tapi dalam bentuk bahasa inggris, koreksi salah pun bisa terlihat di situs ini

5. speedtypingonline.com/typing-tutor
Menurut saya, situs ini adalah yang paling lengkap, petunjuk tangan memang di perlihatkan di sini dan penulisan kata yang salah pun bisa di perbaiki yang tidak kalah penting adalah statistic bisa anda lihat setelah melakukan pengetikan.

6. thetypingcat.com/course
Situs ini adalah terlengkap kedua setelah yang di atas, walaupun tampilannya biasa-biasa saja tapi, situs ini memberikan petunjuk jari yang di pakai dan accurasinya pun bisa di lihat dengan jelas.

7. ratatype.com/#typing-tutor
Yang terakhir adalah ratatype, yang ada di situs ini adalah teks yang sedikit yang harus de selesaikan dan nantinya akan terlihat hasil dari proses kalian mengetik tadi.

Penutup:

Kesimpulan dari semua situs-situs di atas adalah situs apapun yang anda gunakan asalkan di pelajari dengan baik pasti akan menghasilkan hasil yang baik pula. Menurut saya bagi orang awam sebaiknya menggunakan situs pada no.5 karena di sana terdapat step by step atau intruksi untuk setiap huruf sesuai jari kalian. selamat mencoba.
Buka Komentar

0 Response to "7 Situs Untuk Belajar Mengetik 10 Jari"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel